Rabu, 08 Januari 2020
Contoh soal magnet
Ipa kelas 9, Rabu 8 Januari 2020
Gelombang manakah yang memiliki energi lebih besar, sinar gamma atau sinar X?
Jenis gelombang apakah yang memiliki panjang gelombang dengan orde beberapa meter?
Gelombang elektromagnetik apakah yang memiliki periode 10-16 sekon?
Pembahasan:
1. Sinar gamma memiliki frekuensi hingga 1022, sedangkan sinar X memiliki frekuensi 1020. Oleh karena besar energi yang dibawa sebanding dengan besar frekuensi suatu gelombang (E = hf), maka sinar gamma memiliki energi yang lebih besar dibandingkan sinar X. Oleh sebab itulah sinar gamma sangat berbahaya bagi makhluk hidup karena dapat merusak objek yang dilaluinya.
2. Jenis gelombang yang memiliki panjang gelombang dalam orde beberapa meter adalah gelombang TV dan gelombang radio FM. Kedua gelombang ini termasuk sebagai gelombang radio pendek.
T = 10-16 sekon
f = \frac{1}{T} = \frac{1}{10^{-16}} = 10^{16} Hz
Gelombang elektromagnetik yang memiliki frekuensi 1016 Hz adalah cahaya ultraviolet. Cahaya ultraviolet berbahaya bagi makhluk hidup, khususnya bagi manusia dan dianggap sebagai penyebab utama terjadinya kanker kulit.
1. Apa yang terjadi jika dua kutub magnet yang berlainan jenis saling didekatkan ?.
Akan saling tarik - menarik. Hal ini sesuai dengan sifat magnet, yaitu apabila kutub sejenis didekatkan maka akan tolak menolak dan apabila kutub berlainan jenis didekatkan akan saling tarik - menarik.
2. Apakah yang dimaksud garis gaya magnet ?, Sebutkan pula sifat - sifat nya !.
garis gaya magnet adalah garis khayal yang digunakan untuk menggambarkan pola medan magnet.
Sifat - sifat garis gaya magnet, antara lain :
A. Garis gaya magnet tidak pernah saling berpotongan.
B. Garis - garis gaya magnet selalu keluar dari kutub utara magnet dan masuk ke kutub selatan magnet.
C. Tempat yang memiliki garis gaya rapat dapat menunjukkan medan magnet yang kuat dan tempat yang memiliki garis gaya magnet renggang menunjukkan medan magnet yang lemah.
3. Mengapa kutub - kutub magnet selalu menunjuk arah utara dan selatan ?.
Karena kutub - kutub magnet tersebut berinteraksi dengan kutub - kutub bumi. Kutub Utara Magnet selalu menghadap arah utara karena tarik - menarik dengan kutub selatan magnet bumi yang terletak di dekat kutub utara geografi bumi. Kutub Selatan magnet selalu menghadap arah selatan bumi karena berinteraksi dengan kutub utara magnet bumi yang terletak di dekat kutub selatan geografi bumi.
4. Jelaskan perbedaan antara bahan Ferromagnetis, Paramagnetis dan Diamagnetis !. Berikan pula dua contoh untuk masing - masing bahan !.
A. Ferromagnetik, yaitu benda yang ditarik dengan kuat oleh magnet. Contoh : Baja, Besi, Nikel.
B. Paramagnetik, yaitu benda yang ditarik dengan lemah oleh magnet. Contoh : Platina, Mangan.
C. Diamagnetik, yaitu benda yang ditolak oleh magnet. Contoh Bismut, Timah.
5. Apakah yang dimaksud dengan Sudut Deklinasi dan Sudut Inklinasi !.
A. Sudut Deklinasi adalah sudut yang dibentuk jarum kompas dengan arah utara selatan geografis.
B. Sudut Inklinasi adalah sudut yang dibentuk jarum kompas dengan bidang horizontal bumi.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar